Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Salon Make Up yang Bagus di Surabaya, Studio Make Up Rini

Salon Make Up yang Bagus di Surabaya, Studio Make Up Rini

Salon make up yang bagus di Surabaya, saking banyaknya jasa make up yang kita temui di Surabaya, sehingga kita kesulitan menentukan salon make up yang menurut kita bagus.

Apabila kita seorang mahasiswa Surabaya yang akan mengikuti acara wisuda di kampus. Atau pada acara pernikahan. Pada momen spesial itu perlu adanya pengabadian dalam sebuah gambar atau video. Oleh karena itu tampil cantik adalah pilihan para wanita.

Rekomendasi Studio Make Up Rini

Sebelum memilih jasa make up, kita harus benar-benar meneliti terlebih dahulu. Melihat rating dan ulasan adalah salah satu bentuk penelitian kita terhadap nilai kepada masing-masing jasa make up.

Pada jaman sekarang ini persaingan MUA sudah tidak sedikit lagi, apalagi persaingan harga jasa make up. Mulai dari MUA panggilan sampai dengan salon make up.

Harga jasa make up yang murah belum tentu akan memberikan hasil yang kurang baik. Begitupun sebaliknya, harga yang mahal belum tentu juga memberikan hasil yang bagus. Oleh karena itu perlu adanya pengamatan seperti yang saya bahas pada paragraf sebelumnya.

Nah, kali ini saya akan merekomendasikan jasa make up artis Surabaya yang menurut saya dan banyak orang cocok dan patut untuk dikunjungi. Rini Make up Studio yang terletak di Jl. Tergalsari No. 72, kedungdoro, Surabaya. Merupakan rekomendasi yang tepat untuk kalian.

Jam operasional salon mulai pukul 10.00 -18.00. jika lewat jam itu, kamu bisa memboking sesuai kebutuhan anda melalui nomor telpon yang telah disediakan di websitenya, Rini make up studio.

Mengapa saya merekomendasikan studio make up Rini sebagai salon make up yang bagus di Surabaya? tentu, karena studio make up ini memberikan pelayanan yang baik kepada pelanggannya.

Menurut ulasan yang saya amati pada website Rini make up studio, tidak sedikit komentar yang memberikan pendapat baik terhadap jasa ini. Mereka merasa puas setelah mencoba berlangganan di situ.

Fasilitias yang Tersedia

Beberapa fasilitas ciamik yang menjadikan pengunjung ingin bolak-balik ke studio make up Rini, diantaranya adalah:

Tempat nyaman

Selain memberikan hasil make up yang bagus, Rini make up studio juga memberikan kenyamanan suasana dan tempat. Sehingga pengunjung tidak jenuh.

Parkir luas

Selain tempat yang nyaman juga menyediakan parkir yang luas, sehingga pengunjung lebih leluasa memarkirkan kendaraannya. Apabila pengunjungnya banyak, maka tidak perlu khawatir tidak kebagian tempat parkir.

Kategori beauty salon dan hair salon

Studio make up Rini tidak hanya melayani jasa make up loh, tapi juga jasa perawatan dan penaataan rambut. Jadi bukan hanya calon pengantin saja yang bisa berkunjung di sini.

Apalagi kalau kamu nikah dan butuh make-up yg tahan lama & cantik natural. Di sini kamu bisa mencapai keinginanmu itu, dan pasti bikin pasangan dan keluargamu pangling melihat kamu.

Pelayanan cepat

Soal pelayanan cepat ini sudah jelas donk, karena karyawan yang dimiliki cukup banyak dan mengandalkan keprofesionalan kerja. Salon ini terbilang sebagai salah satu MUA terbaik di Surabaya.

Tempat kursus

Selain itu, Rini make up studio juga memberikan kesempatan untuk kamu yang ingin belajar make-up. Di tempat ini kamu bisa belajar bagaimana make up dasar sampai profesional MUA dengan tempat kursus yang nyaman dan guru yang menyenangkan.

Baca Juga Harga Rias Pengantin Surabaya yang Bisa Jadi Rekomendasi!

Kesimpulan

Di Rini make up studio ini tidak hanya memberikan pelayanan make up kecantikan, tapi juga penataan rambut dan kursus MUA profesional.

Dengan keterangan di atas, semoga dapat dijadikan sebagai referensi dalam mencari salon make up yang bagus di Surabaya. Terimakasih.


 

 

 

 

 

Nur Chafshoh Sa'idah
Nur Chafshoh Sa'idah Ibu dengan 2 anak, domisili Sidoarjo Jatim. Lulus KPI UINSA Surabaya tahun 2017, wanita kelahiran Gresik 1994 ini mulai bergelut dengan literasi sejak 2013, menjadi Content Writer sejak 2019, Karya buku di antaranya Manuskrip 70 Tahun Indonesia Merdeka (2016) sebuah antologi puisi, Villain (2021) novel Fantasi garapan duet, Kumpulan Cerita Anak Cerdik (2021) bersama Elfamediatama, Parenting Bala-Bala 1 Minggu 1 Cerita Bukan Resep Pengasuhan Abal-Abal (2021) karya non fiksi bareng para blogger, kunjungi rumah literasinya alfattahparenting.com dan nurchabisnis.com, perempuanberkarya.com, membuka Jasa Penulis Pena Alfattah. IG: @nurchafshoh FB: Pena Alfattah Twitter: @nurchafshoh

Posting Komentar untuk "Salon Make Up yang Bagus di Surabaya, Studio Make Up Rini"